Ketika kamu sedang susah,bersedih,senang,tertawa,menangis dan apapun yang terjadi dihidupmu ucapkanlah 'Alhamdulillah'. Sebenarnya Allah memang sayang pada mahluk ciptaannya. Ketika ia sedang senang,mungkin itu berkah tapi sedetik kemudian bisa jadi itu ujian. Iya. Kadang kamu tak tahu dengan siapa kamu mengadu. Kadang kamu berfikir lebih baik bercerita pada teman-temanmu tentang apa yang kamu rasakan. Tapi nyatanya tidak. Karena tidak setiap manusia bisa mengunci mulutnya.
Walaupun ia bersumpah dan mengucap nama Allah sekalipun.
Entahlah,aku rasa ketika sedang menghadapi sesuatu hendaknya memang mengadu pada Allah atau orang tua saja. Karena orang tua tidak akan pernah membuka aib anak sendiri didepan oranglain.
Saya sedang merasakannya kawan.
Saat saya butuh seseorang yang mendengarkan untuk bercerita tentang masalah saya,saya salah orang.
Tidak semua yang tercermin baik dihadapan manusia sama dengan dihadapan yang lainnya.
Saya tidak pernah menyangka kalau mereka berbuat seperti itu terhadap saya.
Saya tahu ini mungkin teguran. Kalau saya harus bersikap lebih baik lagi dan tidak sembarang menyampaikan sesuatu pada orang lain dengan entengnya.
Saya sedih akan hal ini. Kenapa orang yang sama percayai bisa-bisanya mengumbar semuanya?? Apa saya pernah meminta lebih? Oke mungkin disini saya memang salah orang. Salah menaruh pendapat bahwa mereka orang yang baik-baik.
Ya saya mengerti sekarang. Allah sudah menunjukkan mana teman yang tulus,mana teman yang jujur dan mana yang benar-benar teman. Saya bercermin pada diri sendiri bahwa kita membutuhkan teman tak cukup dengan berbaik hati saja tapi kita harus tahu cara bertata krama.
Disini saya sangat bersyukur bahwa Allah sudah menunjukkan orang yang salah.
Maka dari itulah,saran saya. Jangan sekali-kali mengeluh tentang keadaan kalian baik suka maupun duka pada teman yang barus saja anda kenal. Dia bisa jadi yang baik atau yang buruk. Mungkin saja teman yang kamu kira baik bisa menusuk kamu dari belakang dan sebaliknya.
Kita kebanyakan hanya menyimpulkan sendiri bukan?
Harusnya kita juga melihat pendapat orang lain.
Dan rahasia yang paling baik saat kamu ingin utarakan adalah ketika sholat. Ceritakan semua pada-Nya :)
Alhamdulillah saya sekarang menemukan apa yang terbaik dan mana yang bisa saya katakan buruk.
mungkin sebagian tulisan saya bercerita tentang kamu, masa lalu saya atau masa depan saya. bahkan terkadang saya menulis tentang hal-hal yang saya sukai. jadi, terima kasih ya sudah rajin membaca karya saya, siapapun kamu yang lagi kepo, i know who you are hehe love ♡
Jumat, 07 Maret 2014
Senin, 03 Maret 2014
Manusia dan Kesalahan
Diatas ini adalah salah satu capture dari fanfict Hanase by runrunkafanfiction. Ya yang saya ambil dan ternyata memang benar adanya.
"Karena manusia selalu melakukan kesalahan. Seberapa banyak pun penyesalan yang datang,sebesar apapun penyesalan yang dirasakan. Manusia akan terus... dan akan selalu melakukan kesalahan."
Tiap manusia akan terus berbuat salah. Walaupun kesalahan terkecil sekalipun. Kadang dirinya merasa paling hina dan kotor didunia karena melakukan sebuah kesalah besar. Tapi pada akhirnya setelah menyadari ia melakukan kesalah itu lagi.
Layaknya manusia lain,saya rasa tidak ada manusia yang tidak punya salah. entah salah kepada teman,orangtua,keluarga,guru dan lainnya. Mungkin kita harusnya sadar tentang apa yang telah kita lakukan berkali-kali tapi tidak diperbaiki.
Sebaiknya perbaiki diri sendiri dulu sebelum mengatakan yang lain kepada oranglain. Karena cerminan perilaku kita ada pada kita sendiri. Kalau kita baik,semua yang ada disekitar kita akan baik pula. Dan bila melakukan kesalah hendaknya introspeksi diri sendiri dulu dan meminta maaf pada yang bersangkutan. Layaknya seperti itu sih.
Minggu, 02 Maret 2014
Tanda temen-temenmu iri sama kamu
Well, aku mau sedikit share tentang "tanda temen yang iri sama kita"
Karena beberapa orang itu sering banget di iri-in sama temennya sendiri. Dengan sindiran halus misalnya. Ya kadang kan nggak semua temen asik,ada juga yang asik tapi diam-diam dia ngatain kita dibelakang *wah itu mah banyak cin*. Ya jelas. Kita mesti hati-hati sama yang munafik kayak gitu. Jangan terlalu cepat bilang 'dia sahabar aku,ngertiin aku banget padahal kita baru kenal udah cocok dan nyambung aja'. Justru ada makna dibalik itu semua. Berikut tanda-tandanya menurut kesaksian diri sendiri *ea* :
1. Suka nyindir alus kalau kamu punya barang baru
Misalnya nih kamu punya baju baru atau tas. Dia bakalan bilang 'lihat dong,baru ye!'
atau 'beli dimana?pasti mahal?keren nih.' atau lagi 'eh bagus tapi agak nggak cocok,warnanya nggak elo banget.'
serius temen macem gini ngeselin abis ih. masa temennya dapet rejeki,beli eh dijelek-jelekin tuh barang. sebel banget,ya cuma gitu deh mau apalagi. kadang kalau aku digituin aku mah diem aja. soalnya aku tahu dia nggak mampu beli girls! pasti. hehehe jadi woles aja.
2. Beli barang yang sama
Temen kayak gini kuadrat ngeselinnya. Kita beli barang,dia suka besok dia beli barang yang sama kayak kita. Iri dong?Iya nggak? maunya samaan sama kita. Kita punya dia harus punya. Sebaaaal.
3. Nyamain barang ori sama KW
pernah nggak diginiin 'eh elo beli dimana tuh?KW berapa? yang dipasar gituan banyak juga lho' kampret banget kan? Padahal itu original,beli pake uang sendiri. Kampret banget kan??
4. Komentarin mulu tiap pake barang baru
Banyaklah diluaran sana,cewek yang pengen segalanya serba update. Tapi kadang mereka nggak ngerti cara apresiasinya. Temen sendiri dikomentarin tiap punya barang baru. Sepertinya dia kepengen,tapi nggak punya uang, makanya komentar sana-sini. Udah intinya dia iri guys.
Kalau menurut aku sih cukup itu aja. Kalau kalian ada yang lain share di comment box yaaaa :)
Thankyou for reading!
Langganan:
Postingan (Atom)